Jumlah penonton yang menyaksikan duel Persija vs Arema Indonesia, Minggu, 30 Mei 2010 mencapai angka 82 ribu orang. Ini merupakan rekor penonton terbanyak selama Liga Super Indonesia (ISL) digelar.
"Biasanya jumlah penonton paling banyak mencapai 50 ribu. Ini merupakan jumlah penonton terbanyak selama Liga Super Indonesia (ISL) digelar," kata Sekretaris PT Liga Indonesia, Tigorshalom Boboy kepada wartawan.
Puluhan ribu Aremania (pendukung Arema) dan The Jakmania (pendukung Persija) memadati Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta. Sebagian bahkan meluber hingga ke pinggir lapangan.
Menurut panitia, jumlah penonton mencapai 83 ribu orang. Namun angka ini belum termasuk ribuan penonton yang berhasil masuk tanpa tiket. Pertandingan sendiri berakhir dengan kemenangan Arema 5-1.
Selasa, 01 Juni 2010
Langganan:
Postingan (Atom)